Iqbal Anas

Kepala Sekolah SDIT Adzkia Bukittinggi Sumatera Barat...

Selengkapnya
Navigasi Web
Pelajaran Utama
Sholat Berjamaah Di Sekolah

Pelajaran Utama

Pengajaran tauhid (mengenal Allah) adalah pelajaran utama dalam Islam. Mengenal Allah atau Ma'rifatullah bagaimana seorang manusia (hamba) mengenal pencitanya dengan baik dan kemudian mengabdikan dirinya kepada sang pencipta. Dari sinilah kemudian berawal pemahaman tentang konsep hidup dan ibadah.

Begitupun kita di sekolah islam terpadu, mengajarkan tauhid (pengenalan Allah) kepada peserta didik sejak awal. Pembelajaran dilakukan secara terpadu artinya memadukan nilai-nilai islam dalam proses pembelajaran dan dalam semua aktififtas sekolah.

Anak diajarkan praktek ibadah yang benar, wudhu, sholat duha, kemudian sholat berjamaah, membaca Al Qur'an, berakhlak islami mulai dari makan, minum dengan tidak berdiri. Sopan santun dan kebiasaan-kebiasaan positif lainnya disekolah.

Pembiasaan-pembiasan inilah yang akan menjadi karakter dalam kehidupan mereka. Kebiasaan ini akan terbawa kerumah, menular kepada orang tua, sanak famili dan seterusnya. Serta tentu saja akan menjadi kebiasaan sampai mereka besar. Ibarat pepatah orang minang" Ketek taraja-raja, kalau lah gadang tarubah tidak". Artinya waktu kecil jika dibiasakan, maka kalau sudah besar akan sulit untuk dirubah karena sudah menjadi karakter. Pepatah lain mengatakan : Belajar di waktu kecil bagai melukis diatas batu, belajar ketika dewasa ibarat mengukir diatas air, mudah hilangnya.

Mengenal Allah dan menjalan perintah agama tidak bisa serta merta ketika sudah dewasa saja. Kan ada juga yang berpendapat kok masih kecil sudah dipaksa untuk sholat, disuruuh pakai jilbab dan sebagainya. Kan memang konsep pendidikan seperti itu, semua itu butuh proses tidak bisa serta merta langsung jadi. kalau sudah dibiasakan saja dari kecil masih bisa berubah, bagaimana yang hanya dilakukan ketika sudah besar, tentu akan sangat mudah sekali hilangnya.

Mulailah dari yang kecil, mulailah dari sekrang dan mulailah dari diri sendiri, begitu pesan Aa' Gym.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap pak

05 Feb
Balas

Tulisan yang mengispirasi Pak, salam kenal dan terus berkarya.

05 Feb
Balas

Terima kasih pak, salam kenal juga

05 Feb



search

New Post